Saturday

Refill tinta printer menggunakan Toolkit Cartridge


Toolkit Cartridge Printer Canon mempunyai kegunaan untuk menyedot tinta dalam cartridge. Selain itu juga bisa digunakan untuk mengisi ulang atau refill khususnya untuk cartridge hitam. Sedangkan untuk refill cartridge warna tidak bisa menggunakan toolkit cartridge ini karena hanya mempunyai satu lubang untuk pengisian tinta, padahal cartridge warna mempunyai 3 lubang untuk warna merah, biru, kuning.

Pada kesempatan ini saya akan membagikan pengalaman saya mengisi ulang tinta cartridge Canon iP 2770 yaitu type PG-810 black dengan menggunakan toolkit Cartridge.
Keuntungan refill menggunakan Toolkit cartridge ini adalah akan memperpanjang usia cartridge dari pada refill menggunakan suntikan ataupun menggunakan tabung infus.

Berikut tutorialnya :

1. Siapkan tinta hitam dalam suntikan ± 10 ml, lepas jarumnya.
2. Hidupkan tombol power pada printer tunggu sampai lampu hijau diam tidak berkedip lagi.
3. Buka cover penutup printer bagian atas, otomatis cartridge akan pindah di tengah.
4. Tekan pengunci cartridge hitam ke atas hingga terbuka, ambil Cartridge hitam.
6. Pasang cartridge pada toolkit cartridge.
7. Tancapkan suntikan berisi tinta lewat lubang di bawah toolkit.
8. Suntikkan secara perlahan dengan kecepatan ±1 ml per 2 detik atau lebih pelan lagi, untuk menghindari kerusakan pada head akibat tekanan yang terlalu besar pada aliran tinta yang masuk pada waktu proses penyuntikan.
9. Copot suntikan dan bersihkan sisa-sisa tinta pada nozzole cartridge / head cartridge dan tumpahan tinta pada toolkit menggunakan kertas tissu yang lembut secara perlahan supaya tidak merusak lubang head cartridge.
10. Pasang kembali cartridge pada cartridge holder atau tempatnya semula, jangan lupa tutup kembali penguncinya dengan cara tekan ke bawah sampai benar-benar terkunci.
11. Lampu power akan berkedip, tunggu sampai diam dan printer siap dipakai lagi.
12. Waktu pertama mencetak akan muncul pesan / message yang menjelaskan bahwa cartridge baru saja di refill. Tekan oke untuk melanjutkan cetak.
13. Selesai

Berikut Videonya :



Demikian cara mengisi tinta cartridge memakai toolkit cartridge canon iP2770, semoga bermanfaat.